Dicari marketing pria - wanita
Gaji + Komisi besar 1 juta s.d 3 juta keatas
Jakarta - Gajah mada Plaza
Sabtu , Minggu juga Bisa
Telp . 021.9140.9440 - rcjakarta@gmail.com
..<< Jual Rumah >>..

Monday 17 November 2008

Efek Negatif Memilih Cat Sesuai Selera

ruang tamuUBAH suasana ruang menggunakan cat dinding merupakan solusi yang baik dan cepat. Sejatinya cat dapat menciptakan suasana baru yang diinginkan.

Umumnya penghuni ingin warna favoritnya menempel di dinding. Tanpa pikir panjang, langsung membeli dan mengecat.


Namun sempatkah terpikir efeknya? Pemilihan warna cat yang keliru atau asal sesuai selera dapat menyebabkan suasana yang diharapkan tak tercipta. Ruang bisa jadi terlihat lebih sempit, ramai, atau suram.

Agar efek negatif mengubah warna ruang itu tak terjadi, lakukan perencanaan awal. Meskipun hanya renovasi kecil, dalam hal ini mengubah cat dinding, perencanaan tetap penting. Tahap awal lakukan observasi akan kebutuhan dan skala ruang. Difungsikan sebagai apa ruang tersebut? Jika perlu buat sketsa, berbentuk gambar perspektif ruangan. Buat simulasi kecil, jika dinding ruang dilapisi warna-warna tertentu. Gunakan warna-warna furnitur yang telah tersedia di ruangan. Temukan kombinasi yang paling tepat.

Arsitek Goenawan Tanudjaja mengemukakan kalau cat dinding punya efek psikologis. Warna cat dapat mempengaruhi mood seseorang, maka disarankan untuk mengenali karakter warna yang akan dipilih. Warna putih sebagai contoh, cocok untuk ruang yag sempit. karena putih punya efek psikologis netral. Hingga terkesan bersih dan lebar. Bagitu pula dengan warna cat polos lain, selain tidak sesak dia juga indah.

Jika menginginkan aksen, dapat memadukan warna yang lebih muda atau tua pada salah satu dinding. "Dan akan lebih cantik jika ada cahaya alami yang cukup sehingga ruang menjadi lebih hidup," kata Yuni Jie, sang desainer interior.

Ragam warna dapat terlihat lebih hidup jika terkena sorot cahaya alami. Namun hati-hatilah memadukan warna. Jalan terbaik adalah pergunakan skema warna. Padukan warna-warna yang senada, atau jika ingin menggunakan warna kontras, pilih warna kontras yang sesuai. Pemilihan ini dapat dilakukan dengan memperhatikan skema warna pada color wheel. Jika masih ragu, hubungi konsultan interor Anda.

Penulis : Whery
Foto : Martin

Source : kompas.com
Merawat barang tembaga
Cara Merawat Sofa
Cara Memilih sofa
Penataan kamar tidur

No comments:

Other :

Topic Relation
Digg!
Custom Search

Informasi jual beli

R.Design: Charm Skins